Materi Kajian: Studi Hadits
Selama ini kaum muslimin kebanyakan dibuat menolehkan kepala ketika mendengar keterangan bahwa yang disampaikan adalah hadits dhoif, bahkan mereka tak segan-segan untuk tidak mempercayai segala keterangan yang bersumber dari hadits dhoif. Namun sadarkah mereka bahwa sudah banyak sekali hadits dhoif yang menjadi pedoman kita dalam beribadah dan bahkan sudah populer di kalangan masyarakat muslim. Untuk sekedar meluruskan persepsi mereka, alangkah baiknya kita mesti tahu kenapa hadits dinamakan dhoif dan segala hal yang berkaitan dengan hadits dhoif.
Menurut Imam Nawawi, Hadits Dhoif adalah hadits yang di dalamnya tidak terdapat syarat-syarat Hadits Shohih atau syarat-syarat Hadits Hasan, atau hadits yang kehilangan salah satu syarat dari syarat-syarat keshohihan hadits. Jadi apabila ada hadits yang kehilangan satu saja syarat dari hadits shohih maupun hasan, maka hadits tersebut bisa dihukumi dhoif. Salah satu contoh Hadits Dhoif adalah:
من أتى حائضا أو امرأة في دبرها أو كاهنا فقد كفر بما أنزل على محمد
No comments:
Post a Comment